Terpapar Covid-19, Seorang Calon Haji Asal Makassar Tunda Keberangkatan

Ilustrasi: Medcom.id Ilustrasi: Medcom.id

Makassar: Pelaksana tugas Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Makassar Muh Haskar Hasan mengatakan salah satu calon haji perempuan harus menunda keberangkatan ke Tanah Suci dikarenakan terjangkit covid-19. Calon haji tersebut kini tengah melakukan isolasi di Asrama Haji Makassar untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan. 

 

"Kloter pertama ada satu positif (covid-19). Tapi, karena ini kondisinya tanpa gejala dan ringan, jadi kami minta untuk isolasi mandiri saja," kata Haskar dilansir dari Medcom.id Jumat, 17 Juni 2022.

 

Calon haji itu akan diperiksa lagi lima hari ke depan. Jika hasil pemeriksaan kedua negatif, calon haji itu bisa menyusul ke Tanah Suci. 

 

Pihaknya juga terus mengedukasi kepada jemaah agar tidak panik. Karena isolasi hanya bersifat sementara dan tidak membatalkan dia untuk berangkat menunaikan ibadah haji. 

 

"Kami sudah edukasi, bukan berarti mereka dibatalkan, tapi ditunda keberangkatannya," ujarnya. 

 

Sejauh ini, baru satu calon haji yang ditemukan positif covid-19 di Asrama Haji Makassar. Sementara, untuk penyakit lainnya yang tidak menular memang ada, namun semuanya masuk dalam aturan layak terbang. 

 

"Yang positif covid-19 itu perempuan usia 50 tahun," ucap Haskar.



(UWA)