TNI AL dan Pemkot Palu Gotong Royong Bersihkan Sampah di Sungai

Ratusan personel TNII Angkatan Laut Palu bersama Pemkot Palu menggelar aksi bersih-bersih sungai di Kelurahan Talise, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (5/9/2023) pagi. Ratusan personel TNII Angkatan Laut Palu bersama Pemkot Palu menggelar aksi bersih-bersih sungai di Kelurahan Talise, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (5/9/2023) pagi.

Palu: Ratusan personel TNI Angkatan Laut (AL) bersama Pemkot Palu, Sulawesi Tenggara, menggelar aksi bersih-bersih sungai di Kelurahan Talise, Selasa, 5 September 2023. Kegiatan ini digelar sebagai bentuk peduli lingkungan.

“Dalam aksi ini kami mengerahkan 178 personel, bersama Pemkot Palu. Aksi ini sebagai upaya mengurangi bocoran sampah yang masuk ke laut” ucap Komandan Pangkalan TNI-AL (Danlanal) Palu Letkol Laut (P) Agus Supriyo dikutip dari Antaranews, Rabu, 6 September 2023.

Aksi bersih-bersih tersebut dilakukan dengan menyusuri sepanjang bantaran sungai hingga menuju muara. Sehingga, sampah-sampah yang menumpuk dikeluarkan dan tidak lagi menghambat aliran sungai. 

Sampah tersebut kemudian diangkut menggunakan truk sampah untuk dibuang ke tempat pembuangan akhir (TPA). Dalam aksi bersih-bersih ini yang menjadi fokus utama ialah mulai dari ranting pohon, dedaunan kering, sampah rumah tangga, dan plastik


"Kami juga melibatkan masyarakat dan pemangku kepentingan. Giat bersih-bersih ini dilaksanakan serentak di 78 titik di Indonesia sebagai rangkaian HUT ke-78 TNI-AL. Program ini juga bentuk dukungan kami dalam meningkatkan kualitas lingkungan yang lebih bersih dan sehat," kata Agus.

Dengan adanya aksi bersih-bersih ini diharapkan kesadaran masyarakat terhadap pola hidup bersih dan sehat (PHBS) selalu semakin tumbuh supaya lingkungan Kota Palu lebih asri, sebagaimana program Pemkot Palu yang berkonsentrasi terhadap kebersihan.

(SUR)

Berita Lainnya